Tidak ada Proses Lelang yang Batal

Tercatat Puluhan Proyek Lelang yang Masuk di LPSE Pekanbaru

Khairunas ST, MM

PEKANBARU-- (KIBLATRIAU. COM)--- Berdasarkan data yang diperoleh, pada bulan April 2019 dan Mei  sudah tercatat lebih kurang puluhan lelang proyek yang masuk di Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) di Pemko Pekanbaru.

"Ya dari data yang kita peroleh ada puluhan lelang proyek (tender red) di LPSE. Proyek itu ada yang  diproses dan sedang berjalan, " ungkap Kepala Bagian (Kabag) Barang dan Jasa Zuledi S.ST saat dikonfirmasi wartawan Jumat (10/5/2019) melalui Kasubag pengelolaan pelayanan pengadaan secara elektronik Khairunas ST MM. 

Dijelaskan Khairunas ,  dalam proses lelang bagi peserta wajib melengkapi segala persyaratan yang telah ditetapkan  sesuai aturan yang berlaku. 

"Bagi peserta yang ikut lelang wajib memenuhi semua persyaratan. Begitu juga,  semua kelengkapan administrasi juga jelas,  sehingga dalam mengikuti lelang  atau tender bisa berjalan sesuai prosedur yang ditetapkan, " ujar Khairunnas. 

Ketika ditanyakan apakah ada proses lelang yang  batal atau tidak memenuhi persyaratan administrasi maupun secara teknis. Lalu dijawab Khairunas untuk saat ini peserta lelang yang masuk ke bagian LPSE tidak ada yang batal, namun saat ini dalam proses dan sedang berjalan. "Ya tidak ada lelang proyek yang batal. Dan kini masih dalam proses, " tutur Khairunas. 

Ditambahkan Khairunas,  pada peraturan presiden (Perpres) tahun 2018  ada penyebutan lelang akan diganti menjadi  tender. "Memang awalnya dulu tender. Lalu ada perubahan dan disebut lelang. Tetapi berubah kembali menjadi tender, " tutur Khairunas. (Hen)

 

 

 


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar